ALLAH ITU INDAH

ALLAH ITU INDAH
NARUTO

Selasa, 19 April 2011

SAYAP KUPU - KUPU INDAH



Kupu-kupu tergolong ke dalam ordo Lepidoptera, jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia, kira-kira bermakna “binatang yang sayapnya bersisik”. kupu-kupu.jpg Mungkin banyak orang yang secara spontan mengagumi kupu-kupu, tentu saja hewan yang satu ini memang indah. Wah, padahal kupu-kupu berasal dari ulat loh. Jarang-jarang orang suka ulat, dan kita jarang mengingat bahwa kupu-kupu yang indah tersebut berasal dari ulat yang menjijikkan. Hei, kita bahas metamorfosa ulat menjadi kupu-kupu lain kali saja ya. Kali ini kita diskusikan, mengapa kupu-kupu bisa menjadi sangat indah. Seperti kain batik saja, malah. Well, sayap tersebut tidak terjadi demikian saja. Pasti ada prosesnya, ya kan? Yang jelas sayap kupu-kupu ini bukan hasil canting seperti pada batik Dari nama ordo nya, kita bisa tau kalau sayap kupu-kupu pasti bersisik. Sisik ini saling merapat dan tersusun dengan teratur, masing-masing sisik memiliki warna yang berbeda. Satu ekor kupu-kupu akan memiliki sayap dengan warna yang tak terhitung. Kombinasi warna ini lantas menghasilkan pola yang membentuk gambar tertentu, Dan, pada dasarnya sisik-sisik inilah yang memberikan warna pada sayap kupu-kupu. Kamu bisa membawa kupu-kupu ke Laboratorium Entomologi ITB, dan akan menemukan bahwa jika sisik –sisik ini dilepas, sayap kupu-kupu tersebut bersifat tembus cahaya. Duh, tega banget yah : ( ika-destipng.jpg Corak sayap kupu-kupu juga bisa menjadi indikasi kelamin kupu-kupu, apakah jantan atau betina. Tapi kalau ditanya bagaimana cara membedakannya dan bagaimana corak-corak tersebut bisa berbeda pada satu kupu-kupu dengan kupu-kupu lain, tampaknya kita masih sama sama belajar. Cari lagi yuk !
Share this:
StumbleUpon
Digg




Reddit

1 komentar: